Sabtu, 26 Maret 2011

satu detik di Jum'at pagi

kejadiannya berawal dari hari jum'at. tempat kejadian di kelas gue jam 7 pagi.
sekolah gue setiap Jum'at masuk jam 8. dan gue bingung, biasanya hari Jum'at di tempat laen terdengar suara-suara orang baca al-quran. tapi di sekolah gue malah terdengar......LAGU POCO-POCO dan di lapangan terlihat guru-guru yang sedang joget. oh tidak -_-
oke langsung aja ya. ketika gue masuk kelas, udah ada beberapa temen-temen gue.
oke, sebelumnya gue mau jelasin dulu, kelasnya abit yaitu kelas X3 itu berada di belakang kelas gue. dan di kelas gue ada jendela yang ketika dibuka langsung terlihat kelas X3. langsung ke klimaksnya. ketika gue mau keluar kelas, gue ngelewatin jendela itu, dan ketika gue tepat di sebelah jendela tersebut, tiba-tiba......

Sabtu, 19 Maret 2011

Do Not Cheat. Be Creative Guys!

gue sih gak marah kok. ya cuma, gimana sih rasanya karya kita ditiru orang lain? pikir sendiri ya. Boleh kok ditiruin, tapi harus dengan izin pembuatnya. Thanks.

Jumat, 18 Maret 2011

antara 2 pilihan dan 2 perasaan

'salah gak sih, kalo kita nyomblangin orang ke orang yang udah mempunyai status berpacaran dengan orang lain walopun hubungannya itu gantung?'
setelah gue melakukan pengamatan dengan menanyakan kepada temen-temen gue, sekitar 100% dari temen-temen gue menjawab: SALAH!
oke, berawal dari seorang temen gue, sebut saja si A, meminta tolong untuk kenalin seorang cewek di kelas gue, kita panggil si B. karena gue baik hati, oke gue bantuin.
sebelumnya, gue gak kepikiran bagaimanakah akibatnya bila rencana gue supaya si A bisa berkenalan dengan B berhasil? bagaimanakah perasaan pacar si B kalau mengetahui pacarnya sedang dekat dengan orang lain?

Kamis, 17 Maret 2011

tuesday, 15-03-2011

setelah beberapa postingan gue yang kemaren-kemaren bikin gue galau, di postingan sekarang gue gak ngeposting tentang kegalauan gue yang ngebuat gue miris.
this time I will tell my activities on Tuesday, yesterday.
yak, hari selasa yang lalu gue dikasih tau nilai uts matematika gue yang... JLEB. yang ngebuat gue lemes ketika ngeliatnya.
untuk menghilangkan rasa stres gue, gue dan teman-teman sepermainan sepakat untuk jalan-jalan ke Planetarium.
orang-orang yang melakukan perjalanan bersama gue: ikbal, edwin, dinda, ritma, retno, farhan.
jam setengah 1 siang, gue berangkat sama ikbal ke dari rumah ke rumah dinda disertai rintik hujan. tiba di rumah dinda, semua udah ngumpul. ketika kita mau berangkat. OHMY..! hujan langsung turun dengan derasnya -____-. akhirnya kita tunggu sampai hujan berhenti.
sekitar jam 2 kita berangkat. gue pergi sama edwin, dinda sama ritma, retno sama farhan, ikbal sendiri. dengan bermodalkan helm masing-masing dan pakaian yang masih menggunakan seragam sekolah dan gerimisnya hujan, kita pergi ke Planetarium.

Rabu, 16 Maret 2011

move...... on.

sekedar memberitahukan apa yang ada pada saat ini, ternyata... gue udah gak ada perasaan suka sama abit (baca postingan gue yang judulnya "about you"). gak tau kenapa gue bisa gak suka lagi sama abit. mungkin, karena gue udah dibuat ngefly, terus dijatohin, dibuat ngefly lagi, dijatohin lagi. gua udah capek. gue udah males dibeginiin terus men.
gak ada kan orang yang mau perasaannya dimainin seperti ini? maka dari itu, gue mau bebas. mau move on. mau ngelupain rasa suka gue. rasa suka yang tak terbalaskan.

Minggu, 13 Maret 2011

kalimat-kalimat itu..

Tau Raditya Dika kan? tau buku-bukunya kan? di bukunya yang ke lima, Marmut Merah Jambu, gue nemuin beberapa kata-kata yang ngebuat gue diem, mikir, kata-kata yang menurut gue 'dalem' banget.

Pada akhirnya, orang yang jatuh cinta diam-diam hanya bisa mendoakan. Mereka cuma bisa mendoakan, setelah capek berharap, pengharapan yang ada dari dulu, yang tumbuh dari mulai kecil sekali, hingga makin lama makin besar, lalu semakin lama semakin jauh. Orang yang jatuh cinta diam-diam pada akhirnya menerima. Orang yang jatuh cinta diam-diam paham bahwa kenyataan terkadang berbeda dengan apa yang kita inginkan. Terkadang yang kita inginkan bisa jadi yang tidak sesungguhnya kita butuhkan. Dan sebenarnya, yang kita butuhkan hanyalah merelakan. Orang yang jatuh cinta diam-diam hanya bisa, seperti yang mereka lakukan, jatuh cinta sendirian.
Orang yang Jatuh Cinta Diam-diam, halaman 15.

karena luka hati, terutama ketika tidak dijahit, bisa jadi tidak akan pernah kering.
Balada Sunatan Edgar, halaman 58.

Unrequited love, atau cinta yang tak berbalas, adalah hal yang paling bisa bikin kita ngais tanah. Untuk tahu kalau cinta kita tak berbalas, rasanya seperti diberitahu bahwa kita tidak pantas untuk mendapatkan orang tersebut. Rasanya, sepertidiingatkan bahwa kita, memang tidak sempurna, atau setidaknyatidak cukup sempurna untuk orang tersebut
Pertemuan Terakhir dengan Ina Mangunkusumo, halaman 91

cinta mungkin buta, tapi kadang, untuk bisa melihatnya dengan jelas, kita hanya butuh kacamata yang pas.
Cinta Diatas Sepotong Chatting, halaman 197

kalau mimpi kita ketinggian, kadang kita perlu dibangunkan oleh orang lain
Dabel Trabel, halaman 212

oke, setelah ngebaca kalimat-kalimat itu, gua jadi tambah mikir. dunia kok gak adil ya? ada orang yang hatinya tersakiti gara-gara dia mencintai orang yang tidak mencintai dia. dan bagaimana perasaan orang yang dicintainya? mereka tentu tidak peduli dengan orang yang mencintainya, tidak peduli bagaimana perasaan sakit karena cinta tak terbalas. sungguh tidak adil dunia ini.

Sabtu, 12 Maret 2011

Unrequited love 2

Masih nyambung sama postingan gue kemarin yang judulnya 'unrequited love' itu.
gak tau kenapa ya gue masih ngebahas tentang cinta tak terbalas.
background song: maliq and d'essentials - untitled.
ketika itu, gue lagi baca-baca lagi buku raditya dika yang ke 5, marmut merah jambu. gue nemu kata-katanya raditya dika di buku itu yang ngebuat gua langsung JLEB banget:
Unrequited love, atau cinta yang tak berbalas, adalah hal yang paling bisa bikin kita ngais tanah. Untuk tahu kalau cinta kita tak berbalas, rasanya seperti diberitahu bahwa kita tidak pantas untuk mendapatkan orang tersebut. Rasanya, seperti diingatkan bahwa kita, memang tidak sempurna, atau setidaknya tidak cukup sempurna untuk orang tersebut
setelah baca kalimat itu, gue diem sebentar. gue mikir. kok itu pas banget sama apa yang gue rasain sekarang. ya, gue mengalami unrequited love. mengalami cinta tak terbalas.